Sabtu, 18 Desember 2010

Kang Eunju Gadis Kecil Gitaris dari Korea Utara

Lidah Tak Bertulang: Dari negeri Korea Utara yang tertutup, muncul sebuah bakat cemerlang, tentunya juga hasil dari kedisiplinan berlatih. Gadis kecil gitaris yang memukau. Namanya Kang Eunju, bersekolah di Taman Kanak-kanak di kota Hamhung Korea Utara. Jangan lupa pause dulu mixpodnya sebelum klik tombol play :)

Minggu, 05 Desember 2010

Internet Marketing

Anne Ahira
Lidah Tak Bertulang: Saat ini Internet Marketing sedang jadi trend di Indonesia.

Hal ini disebabkan antara lain karena semakin banyak orang tertarik dengan kemungkinan untuk bisa bekerja dari rumah secara mandiri tanpa harus terikat oleh waktu kerja 9 pagi hingga 5 sore (atau kerja lainnya untuk perusahaan orang lain), menjadi bos bagi diri sendiri, bebas mengatur waktu kerja sendiri, tidak perlu bermacet ria di jalanan untuk menuju kantor dan meninggalkan keluarga di rumah.

Mimpi tentang kebebasan untuk bekerja dimana saja dan kapan saja dengan penghasilan hingga ratusan dolar per hari menggiurkan  banyak orang yang sudah jenuh kerja keras banting tulang namun gaji setiap bulan hanya paspasan buat hidup seadanya.

Ditambah dengan cerita sukses orang-orang yang berhasil di dunia Internet Marketing yang salah satunya adalah Anne Ahira, seorang mojang dari pinggiran Bandung. Dengan segala kontroversi tentang Anne Ahira, prestasinya luar biasa.

Anne Ahira mendirikan Asian Brain Internet Marketing Center sebuah tempat belajar Internet Marketing berkualitas secara online khusus buat orang Indonesia.

Kunjungi Idiot Punya Blog dan baca tentang Asian Brain.

Selasa, 16 November 2010

Susan Boyle

Susan Magdalane Boyle (lahir 1 April 1961), penyanyi Skotlandia yang menjadi perhatian masyarakat internasional saat ia muncul dalam sebuah program TV acara realitas Britain's Got Talent pada tanggal 9 April 2009 menyanyikan "I Dream A Dream" dari sandiwara Les Miserables. Album pertamanya keluar November 2009 dan muncul untuk pertama kalinya sebagai CD dengan penjualan nomor satu dalam daftar di banyak negara di dunia.

Ketertarikan global pada Boyle dipicu oleh kontras antara suaranya yang penuh kekuatan dengan penampilannya yang kurang menarik di atas panggung. Perbandingan antara kesan pertama para penonton terhadapnya, dengan sambutan tepuk tangan berdiri yang ia terima selama dan setelah ia menyanyi menyebabkan respon media internasional dan internet. Dalam sembilan hari sejak audisi, video-video Boyle - dari pertunjukan, berbagai wawancara dan cara ia membawakan lagu "Cry Me A River" pada tahun 1999 - telah ditonton lebih dari 100 juta kali. Video audisinya telah ditonton melalui internet sebanyak beberapa ratus juta kali. Meskipun dengan ketertarikan media yang terus menerus, ia kemudian hanya menempati posisi kedua pada final BGT di belakang kelompok tari Diversity.

Kamis, 11 November 2010

Wanita: Bintang Terbit di Cina Baru oleh Patti Waldmeier

Wang Jiafen dari Asosiasi Wanita Pengusaha Shanghai
Kurang dari seabad lalu banyak wanita di Cina yang kakinya patah dan terikat sangat ketat sehingga sulit untuk berjalan. Kini tiga wanita terkaya di dunia hasil usaha sendiri adalah dari Cina dan 11 dari 20 wanita milyarder dunia adalah orang Cina.

Jumat, 05 November 2010

Bagaimana Sembilan Bulan Pertama Membentuk Seluruh Hidup Kita (4) - Tamat

janin
Catherine Monk, seorang asisten profesor psikiatri di Universitas Columbia telah mengajukan sebuah proposal yang bahkan lebih mengejutkan: keadaan mental wanita hamil bisa membentuk jiwa keturunannya. "Penelitian menunjukkan bahwa bahkan sebelum lahir, suasana hati ibu bisa mempengaruhi perkembangan anak," kata Monk. "Bisakah suasana hati ibu dikirimkan ke janin? Jika demikian, cara pengiriman apa yang digunakan? Dan bagaimana suasana hati yang demikian bisa mempengaruhi perkembangan janin? Ini adalah pertanyaan-pertanyaan baru untuk ditanyakan," katanya. "Kami masih mencari cara bagaimana mendapatkan jawaban dari janin."

Kamis, 04 November 2010

Bagaimana Sembilan Bulan Pertama Membentuk Seluruh Hidup Kita (3)

wanita hamil
Terhubung dengan ibu yang diabetes di dalam rahim sangat berpengaruh pada peningkatan kasus diabetes tipe 2 di antara anak-anak Indian Pima selama lebih dari 30 tahun, kata Dana Dabelea, profesor sejawat epidemiologi Universitas Colorado di Denver dan peneliti kajian, dan bisa menjadi faktor yang meningkatkan rasa takut terhadap penyakit ini secara nasional. Namun hal ini juga membuka pintu bagi intervensi. "Jika kita bisa secara intensif mengontrol kadar gula darah wanita penderita diabetes selama kehamilan," kata Dabelea, "kita bisa benar-benar mengurangi jumlah anak-anak diabetes."

Rabu, 03 November 2010

Bagaimana Sembilan Bulan Pertama Membentuk Seluruh Hidup Kita (2)

janin
Akhirnya mulai banyak orang yang menerima idenya. Janet Rich-Edwards, seorang epidemiologist (ilmuwan di bidang kedokteran yang mempelajari penularan dan pengendalian wabah penyakit) Rumah Sakit Brigham And Women's di Boston terang-terangan menyangkal hipotesa Barker, "Saya yakin faktor-faktor resiko anda saat ini menentukan rintangan terbentuknya penyakit," kata Rich-Edwards "bukan sesuatu yang terjadi saat anda masih janin," Tapi, ia menambahkan, "tidak ada yang seperti data milik anda sendiri untuk berubah pikiran." Demikian Rich-Edwards menganalisa temuan dari Kajian Kesehatan Perawat (Nurses' Health Study), penelitian yang berlangsung lama terhadap lebih dari 120,000 perawat yang terdaftar. Bahkan di saat ia membuat perhitungan terhadap gaya hidup dan status sosial-ekonomi perawat dewasa, hubungan antara berat lahir kurang dengan resiko penyakit yang berhubungan dengan jantung tetap kuat. "Kajian-kajian yang sama dilakukan paling tidak dua lusin kali sejak saat itu," demikian ia mencatat. "Yang merupakan salah satu temuan tiruan paling solid di bidang kesehatan publik."

Senin, 01 November 2010

Bagaimana Sembilan Bulan Pertama Membentuk Seluruh Hidup Kita (1)

wanita hamil
Apa yang membuat kita seperti sekarang ini? Mengapa sebagian orang cenderung menjadi pencemas, kelebihan berat badan atau asmatis? Bagaimana sebagian dari kita mudah terkena serangan jantung, diabetes atau tekanan darah tinggi?

Ada daftar jawaban-jawaban biasa dari pertanyaan-pertanyaan tersebut. Kita menjadi seperti sekarang karena pengalaman-pengalaman masa kecil kita: Bagaimana kita diperlakukan dan apa yang kita makan, terutama pada tiga tahun sangat penting yang pertama. Atau kesehatan dan kesejahteraan kita berpangkal pada pilihan gaya hidup kita sebagai orang dewasa: Diet jenis apa yang kita konsumsi, seberapa sering kita berolahraga.

Namun masih ada sumber sangat kuat yang mempengaruhi yang mungkin tidak kita perhitungkan: Kehidupan kita sebagai janin. Jenis dan banyaknya gizi yang kita terima saat di dalam rahim; polusi, obat-obatan dan infeksi yang kita dapatkan selama masa di kandungan. Kesehatan, level stres dan keadaan pikiran ibu kita di saat kehamilan - faktor-faktor ini lah yang membentuk kita sebagai bayi dan anak dan terus berlangsung mempengaruhi kita hingga hari ini.

Minggu, 24 Oktober 2010

Pembalasan Dendam Usia Lanjut oleh Paulina Porizkova

Usia lanjut adalah pembalasan dendam si buruk rupa, sebuah pepatah Perancis, yang pertama kali saya dengar di usia 15 pada saat tiba di Paris. Saya melewatkan waktu sebagai si buruk rupa di sebuah sekolah di Swedia dan baru saja di-upgrade jadi cantik. Ego saya masih rapuh dan pikiran saya masih terpompa penuh dengan cendekiawan, sok seniman hasil belajar sendiri, dan banyolan-banyolan aneh, yang mana dilalui oleh seorang yang buruk rupa. Yang, tentu saja, segera saja saya sadari, adalah justru terbayar oleh seseorang yang mengalami penuaan: Kecantikan memudar, namun sebuah pemikiran yang secara terus menerus memberi energi akan bersinar bahkan lebih terang seiring usia. Saya segera saja menggunakan pepatah Perancis tersebut sebagai motto pribadi dan menepuk bahu saya sendiri dengan rasa puas. Saya akan berlanjut dengan kecerdasan, saya berjanji, tidak peduli secantik apa pun saya nanti jadinya. Dan kemudian, di umur sekitar 35, saya akan menjadi begitu sangat cerdasnya, dan menjadi semacam wanita tua yang menarik.

Jumat, 22 Oktober 2010

Biografi Imogen Heap

Dari Romford ke New York, dimulai dari pertunjukan-pertunjukan pribadi tanpa henti hingga pertunjukan pertama di muka umum di depan 150 ribu orang, sebuah perjalanan panjang dari Imogen Heap sejak masa kanak-kanaknya di Essex. Umur 20 tahun di tahun 1997 (lahir tanggal 9 Desember 1977), berciri individualis, bertinggi badan hampir 183 cm. Nama Imogen Heap sama nyatanya dengan musiknya. Yang sulit buat kamu lupakan juga...

Imogen tumbuh besar di Essex, pindah ke sebuah sekolah berasrama Quaker di Cambridge pada usia 12. Bersifat penyendiri, menemukan penghiburan di sekolah musik pendamping, dimana ia bisa lepas dari fobia ruangan sempit kehidupan sekolah berasrama. Ruang kelas musik yang terpencil menjadi saksi perkembangan rasa percaya diri Imogen, dari mulai belajar scale blues pada piano hingga menenangkan diri dari ketegangan recital pribadi serta potongan-potongan eksklusif dari perkembangan lagu-lagunya. Seorang musisi berbakat, ia juga punya range vokal alto tenor, suaranya yang unik memberi tahun-tahun kedewasaan pada lagu-lagunya.

Jumat, 15 Oktober 2010

Biografi Corinne Bailey Rae

Saat kamu mendengar ia menyanyikan lagu hasil karyanya yang pertama pada pre-albumnya (EP) yang pertama, yang diberi judul "Like A Star", bisa dibilang sepotong blues Billie Holiday nan indah diantarkan melalui suara yang memaku kamu ke dinding, dengan cara paling lembut namun paling persuasif; suara yang mampu bikin kamu tanpa kesulitan melayang, penuh belaian, pelik, dengan kualitas sangat murni. Suara yang sangat bagus, sebuah temuan harta karun pastinya, yang dimiliki seorang wanita muda yang bukan berasal dari sebuah tempat yang secara musik eksotis, katakanlah Mississippi atau bahkan Manhattan, tapi dari Leeds, Inggris. Nama wanita tersebut adalah Corinne Bailey Rae, dan ia memang terlahir untuk melakukannya.

Selasa, 12 Oktober 2010

10 Santapan Etnik Tersehat

Nikmati santapan sedunia dalam keadaannya yang paling asli, sekaligus dapatkan santapan ringan bergizi nan lezat banget. Pakar kuliner membuat daftar 10 urutan santapan tersehat dan mengungkapkan mengapa santapan tersebut bagus buat kita.

1. Yunani
Ada alasan bagus kenapa orang menyukai diet mediterania: Makanan tradisional Yunani seperti sayuran berwarna gelap, buah-buahan segar, buncis berserat tinggi, miju-miju, gandum, minyak zaitun dan ikan yang kaya minyak omega-3 adalah bahan-bahan pemacu kekebalan tubuh dan pelawan kanker yang bisa mengurangi resiko penyakit jantung, diabetes, dan penyakit lain yang berhubungan dengan diet.

Minggu, 03 Oktober 2010

Tips Berbelanja Melalui Internet

1. Pastikan bahwa barang/software yang akan anda beli memang benar-benar anda butuhkan.
2. Pikirkan apakah nilai barang sesuai dengan harga yang harus anda bayar
3. Cek nomor/alamat SMS/CALL/OL support (Customer Support), apakah memang aktif dan berfungsi.
4. Cek alamat atau nomor telepon penyedia barang/jasa apabila ada.
5. Baca testimonial dan nilai apakah ditulis oleh orang-orang yang memang nyata atau hanya karangan belaka dengan melihat gaya penulisan/foto/keterangan lainnya.

Jumat, 01 Oktober 2010

Kebiasaan di Rumah yang Bikin Tubuh Ramping

1. Letakkan buah dan sayur paling depan.
Pilih posisi paling mudah dilihat untuk meletakkan buah dan sayur. Mau di meja makan atau lemari es, pastikan bahwa buah dan sayur yang pertama dilihat dan paling mudah diambil.

2. Beli makanan dalam jumlah kecil.
Membeli makanan dalam jumlah besar memang bisa untuk menghemat pengeluaran, tapi bisa jadi malah menambah asupan kalori. Menurut studi, orang cenderung mengonsumsi makanan lebih banyak dengan persediaan melimpah. Sedangkan  dengan stok makanan sedikit, orang cenderung mengurangi jumlah konsumsinya. Ini artinya membeli makanan dalam jumlah sedikit sama dengan mengurangi asupan kalori dalam tubuh.

Minggu, 22 Agustus 2010

Kakek dan Bodrex

Seorang kakek yang sedang berpuasa tiba-tiba kepalanya sakit.
Tanpa ragu dia pun meminum Bodrex.
Si cucu keheranan melihat tingkah lakunya.
Cucu: "Kakek kan puasa kok minum Bodrex?"
Kakek: "Itulah OK-nya Bodrex, bisa diminum kapan saja."

Resep Es Shanghai

Es Shanghai bentuknya mirip es campur tapi rasanya beda banget. Walau namanya diambil dari nama sebuah kota jauh di luar negeri, es shanghai asli Indonesia lho. Beda dengan es buah yang memakai air gula, es shanghai menggunakan air kelapa muda.Wah pasti maknyus deh. Ditambah lagi es shanghai menggunakan potongan buah segar dan susu untuk menambah kaya rasa. Es shanghai pasti cocok buat tajil buka puasa nih!

Bahan:
2 buah kelapa muda keruk dagingnya
2 buah alpukat potong-potong
250 gram kolang kaling
250 gram cingcau hitam
1/2 buah nanas potong-potong
susu kental manis putih
sirup coco pandan
es batu

Sirup coco pandan:
500 gram gula pasir
300 ml air  kelapa
3 lembar daun pandan
bahan dilarutkan dengan cara dimasak dengan api kecil

Cara membuat:
1. Es shanghai dalam mangkuk dengan urutan kelapa muda, alpukat, nanas, dan cingcau.
2. Beri es serut secukupnya.
3. Beri sirup dan susu kental manis di atasnya.

Tip: Anda dapat menambah buah-buahan lain seperti melon yang dicetak bulat, atau nangka yang dipotong dadu kecil. Tambahan sedikit tape hijau juga enak lho!

Berkebun Emas Yuk!

Jurus-jurus berinvestasi emas dengan modal sepertiganya melalui cara sederhana namun brilian. Anda akan tahu bagaimana cara menjadi lebih kaya sekaligus melindunginya dari gerusan inflasi. Cocok buat karyawan, PNS, profesional, pengusaha, ibu rumah tangga, maupun anda yang mencari tambahan penghasilan dengan visi jauh ke depan.
Info lengkap silakan ke sini

Jumat, 20 Agustus 2010

Batman dan Mbah Gendeng

"Huh sial, masak bocor lagi sih?" ujar Batman gemas sambil menendang pintu mobilnya perlahan. Meskipun kesal ia masih cukup sadar untuk tidak melampiaskanya kepada mobil tercintanya yang cicilannya belum lunas itu. Dengan susah payah ia mendorong mobilnya ke pinggir, ke sebuah tambal ban yang kebetulan tidak jauh dari situ.

"Mbah Gendeng - Nambal ban sejak 1911"

Kamis, 19 Agustus 2010

Si Kabayan dan Profesor

Si Kabayan dan Profesor duduk berhadap-hadapan di sebuah kereta api menuju suatu tujuan. Mereka tidak saling kenal sebelumnya, itulah sebabnya mereka tidak saling bercakap-cakap. Untuk mengusir kebosanan, Profesor mengajak Kabayan untuk main tebak-tebakan.

"Bagaimana kalau kita main tebak-tebakan?" tanya Profesor.  Kabayan hanya diam saja sambil memandang keluar jendela. Profesor jadi gusar, "Kabayan ayo kita main tebak-tebakan!"

"Aku akan mengajukan pertanyaan padamu, apabila kamu tidak bisa menjawabnya kamu harus memberi aku Rp. 5,000. Tapi kalau kamu bisa menjawabnya maka aku bayar kamu Rp. 50,000." ujar Profesor. Kabayan mulai tertarik.